Selasa, 25 November 2008

Sepak Bola


The Jak Melanggar Aturan Atribut
Suporter Persija Jakarta ”The Jakmania” kembali melanggar aturan. Yang terakhir mereka salahi soal larangan pengguanaan atribut dalam laga kontra Arema Malang.Ratusan pendukung Persija terlihat memadati Stadion Utama Gelora Bung Karno, Menggunakan berbagai atribut oranye mereka berpesta merayakan kemenangan 1-0 yang diraih Bambang Pamungkas dkk, Senin (21/9) malam WIB. Namun kemenangan Persija bisa berlanjut dengan datangnya sanksi lain bagi mereka dari Polda Metro Jaya. Hal itu terkait pembangkangan terhadap Surat Ijin yang dikeluarkan Polda Metro Jaya bernomor SI/Yanmin/539/IX/2008/BAINTELKAM tertanggal 22 September 2008 yang memberi izin menggelar laga di GBK dengan catatan bersih dari atribut dari pendukungnya. Tak heran, Stadion Utama GBK tidak cuma menjadi lautan oranye dengan banyaknya pendukung Persija yang datang berbondong-bondong melihat tim kesayangannya menjamu Arema Malang. Bahkan berbagai spanduk khas The Jak juga menghiasi pinggir lapangan, di pagar pembatas untuk penonton. Sejumlah Polisi yang berjaga-jaga tidak terlihat mereka memberi teguran apalagi melarangnya. Keterlambatan datangnya surat ijin tersebut dipicu menjadi sebab kenapa The Jak masih membandel dengan datang ke stadion sambil membawa atribut kebanggaannya. Ini mungkin bisa dimaklumi lantaran surat yang ditandatangani oleh Kombes Polisi Edi Janto tersebut baru datang pukul 16.00 WIB, sementara pertandingan dimulai sekitar 20.30 malam. Kondisi ini jelas tidak memungkinkan pihak The Jak mengeluarkan himbauan pada pendukungnya untuk tidak membawa atribut oranye. Padahal masa pendukung Persija berjumlah sangat banyak dan datang dari seluruh penjuru Ibukota."Larangan penggunaan atribut justru membuat mereka terpukul, karena buat suporter, atribut itu adalah kebanggan dari tim kesayangannya. Jadi mereka nggak bisa melarang penggunaan atribut," tegas asisten Manajer Persija Jakarta.

Newcastle Mau Di Beli Pengusaha Nigeria
Sebuah konsorsium beranggotakan pengusaha asal Nigeria dikabarkan menjadi kandidat kuat pemilik baru Newcastle United, setelah pemilik Mike Ashley mengumumkan akan menjual klub itu beberapa waktu lalu. Ashley memutuskan untuk mengundurkan diri sebagai pemilik The Magpies setelah ratusan fans Newcastle melakukan demonstrasi dan menuntut Ashley untuk mundur. Hal ini disebabkan kekecewaan fans Toon Army setelah adanya perselisihan antara Ashley dan pelatih Kevin Keegan yang berakhir dengan pengunduran diri Keegan. Sebelumnya, sempat tersiar kabar bahwa klub yang bermarkas di St James Park itu akan diambil alih oleh Dubai International Capital (DIC). Namun, DIC segera membantah kabar itu dan menyatakan mereka tidak pernah mengajukan penawaran apapun terhadap Newcastle. Tak heran, kini sebuah perkumpulan pengusaha dari Nigeria mengklaim mereka telah menyiapkan dana sebesar 350 juta poundsterling dan siap untuk membeli Newcastle. Menurut Chris Nathaniel, CEO dari NVA Management, dia ingin menjadikan Nigeria sebagai negara Afrika pertama yang memiliki sebuah klub Premier League. "Para pengusaha Nigeria yang mencintai sepakbola sudah menyatakan minat mereka untuk membeli Newcastle sejak Mike Ashley mengumumkan ingin menjual klub itu seharga 400 juta poundsterling," jelas Nathaniel (23/9). "Kini, saya bisa mengatakan, sejumlah pengusaha Nigeria telah berhasil mengumpulkan 350 juta poundsterling dan sedang dalam proses mencari tambahan 50 hingga 100 juta poundsterling lagi untuk bisa mengajukan tawaran kepada Ashley. Kami tidak ingin kalah dari sebuah perusahaan Arab yang juga berminat untuk membeli klub itu," tegas Nathaniel.



CEDERA

Jose Mourinho memang gemar berceloteh. The Special One kali ini mencoba mengangkat kisah sukses dia bersama mantan klubnya, Chelsea. Memang bukan Mourinho namanya bila tidak membuat komentar bombastis yang membuat kuping merah. Tapi pelatih arogan asal Portugal ini tidak sekadar asal bunyi. Tak heran, di musim pertamanya melatih The Blues, Mourinho langsung memberikan gelar juara, mengakhiri penantian Chelsea selama 50 tahun. Satu prestasi gemilang yang patut dibanggakan. Sejak melatih Inter Juni lalu, Mourinho mulai sering menebar kontroversi di Italia. Baru-baru ini, dia terlibat perseteruan mulut dengan Direktur Sport Catania Pietro Lo Monaco, yang pekan lalu menyebut Mourinho sebagai orang yang pantas "mendapat pukulan di gigi".


Kesuburan Andriy Shevchenko sedang dipertanyakan. Striker 'baru' AC Milan ini masih puasa mencetak gol, sejak kedatangannya ke San Siro dari Chelsea awal musim ini. Tapi, Sheva buru-buru menepis anggapan jika dirinya mandul dan berjanji akan segera mencetak gol.Pemain internasional Ukrainia ini kembali ke Milan setelah tidak sukses berkarier di Premier League bersama The Blues. Tak heran, situasi awal di Rossoneri tak jauh berbeda ketika ia mengawali musim di Inggris. Mantan Cappocanieri Serie A ini selalu kesulitan membobol gawang lawan. Shevchenko kini akan mencoba keberuntungannya di laga ketiga Milan, pada lanjutan Serie A, melawan Reggina, Kamis (25/9/). Ancelotti kemungkinan memberikan kesempatan kepada Sheva dengan memasangnya sebagai starter.

FREE KICK
Meski tak lagi membela Fiorentina, namun rasa kecintaan bomber Bayern Munich, Luca Toni terhadap La Viola belum pudar. Tak heran, Toni mengatakan jika dirinya siap kembali ke Fiorentina dan membantu klub lamanya tersebut memboyong trofi Scudetto. Keinginan striker Timnas Italia itu memang takkan terwujud dalam waktu dekat ini. Pasalnya, Toni masih memiliki sisa kontrak hingga beberapa tahun ke depan di Munich. Untuk itu, dalam dua hingga tiga tahun ke depan, Toni baru berencana untuk kembali ke Kota Firenze dan kembali merumput di Fiorentina. "Jika nanti Bayern bersedia melepas dan La Viola masih menunggu saya, maka saya takkan sungkan untuk kembali ke Fiorentina dan berjuang meraih Scudetto," tutup bomber 31 tahun itu.
Padatnya jadwal pertandingan yang harus dijalani Liverpool, membuat pelatih Rafael Benitez, harus pandai merotasi pemain. Tak terkecuali pada posisi penjaga gawang.Kiper anyar Diego Cavalieri, kini tengah menantikan debutnya bersama Liverpool, Kamis (25/9), pada laga Carling Cup, melawan Crewe Alexandra. Kiper asal Brasil ini akan mengisi posisi kiper utama, Jose Reina, yang diistirahatkan Benitez.Cavalieri bergabung dengan The Reds dari klub Brasil Palmeiras, awal musim ini. Pembelian Cavaliari dimaksudkan agar Reina punya pelapis yang berkemampuan setara. Namun, Cavalieri perlu sedikit bersabar karenan hanya dimainkan di kompetisi sekelas Carling Cup atau FA Cup.

Tidak ada komentar: